Septic tank di area depan tidak baik menurut feng shui, berikut cara mensiasatinya!
Posisi septic tank yang tidak tepat seringkali merusak tatanan Feng Shui yang sudah benar, sehingga malah akan menimbulkan banyak masalah nantinya, khususnya dalam hal keuangan dan kesehatan. Jangan sampai karena masalah letak septic tank yang salah membuat masalah baru buat Anda dan keluarga.
Bahkan tidak hanya merusak tatanan atmosfer Feng Shui tetapi juga dapat merusak nilai – nilai ekologi lainya, misalnya mencemari air sumur sebab posisi septic tank berdekatan dengan sumur, merusak lingkungan karena mengalirkan kotoran tinja dari septic tank menuju saluran got dan lain sebagainya.
Sebab itu kesalahan penempatan septic tank menurut keilmuan Feng Shui akan merusak seluruh desain Feng Shui yang seharusnya sudah berjalan dengan baik menjadi buruk, sehingga bisa memberi masalah yang cukup rumit dalam kehidupan pemilik rumah.
Berdasarkan observasi menggunakan pendekatan keilmuan Feng Shui dalam perkembangan arsitektur di zaman sekarang, ada beberapa poin tentang letak septic tank yang sebaiknya masih tetap perlu diperhatikan dan dijadikan acuan.
Menurut Feng Shui, karena konsep ini sesuai dengan rumusan alam tentang hubungan makrokosmos dan mikrokosmos yang mengidentikkan WC dan kamar mandi, dengan dubur dalam tubuh manusia. Yang seharusnya septic tank diletakkan dibagian belakang rumah bukan di depan rumah.
Seperti yang kita tau selama ini, jika septic tank merupakan tempat tampungan tinja atau kotoran manusia. Setelah Anda buang air besar di WC kotoran yang ada di mangkuk WC akan di buang menuju tempat tampungan septic tank.
Namun atas berbagai alasan, banyak orang saat ini menempatkan septic tank di area depan rumah. Misalnya saja alasan keterbatasan lahan, mempermudah jika suatu saat melakukan sedot WC. Jika sudah terlanjur seperti ini, Firdaus Alvi, MRE, pakar Feng Shui yang mengerti ilmu arsitektur, memberi cara penyiasatan sebagai berikut.
Untuk septic tank yang letaknya di depan rumah, posisinya jangan tepat di depan pintu masuk rumah. Posisi ini akan menghalau hawa rezeki yang akan masuk dalam ke rumah, sehingga berpontensi mendatangkan kemiskinan.
Bolehkan septic tank di dalam rumah ?
Letak septic tank sebaiknya dijauhkan dari lokasi pintu masuk agar bau dan virus penyakit yang berasal dari limbah kotoran tidak mudah masuk ke dalam rumah. Apapun alasannya, sebaiknya posisi septic tank jangan berada di dalam dapur, atau di bagian tengah rumah.
Posisi tersebut biasanya berpotensi mendatangkan musibah dan sakit berat bagi seluruh penghuni rumah. Septic tank jangan masuk ke dalam ruang kamar tidur.
Komposisi buruk seperti ini akan membuat penghuni kamar terkena sakit berat atau sakit yang tak kunjung sembuh. Kamar tidur sebaiknya steril dari saluran kotoran dan penempatan septictank.
Letak septic tank sebaiknya dijauhkan dari rumah induk atau kamar tidur dan tempatnya terbuka sehingga terkena sinar matahari, seperti taman atau carport.
Dengan meneliti secara jelas penempatan septic tank beserta salurannya, maka rumah akan lebih berkualitas. Dan memberikan gambaran jika Anda berencana untuk membangun septic tank di area depan tidak baik menurut feng shui, semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk Anda dan untuk keluarga, teman yang berencana untuk membuat septic tank agar tidak salah dalam penempatan septic tank.